Resep Pastel Jagung

Bahan :

10 buah jagung manis, sisir

100 gram daging ayam, cincang kasar

3 butir telur, kocok lepas

250 cc susu cair


100 gram keju chedar parut

minyak goreng untuk menumis

Bumbu :

1 buah bawang bombay, iris tipis

2 buah cabai merah, iris melintang tipis

2 buah cabai hijau, iris melintang tipis

1 buah kaldu blok

1/2 sdt pala bubuk

1/2 sdt merica bubuk

garam secukupnya

1 buah cabai merah, potong serong tipis untuk taburan

Cara Membuat :

  • Tumis bawang bombay, cabai merah,  dan cabai hijau hingga harum. masukkan daging ayam dan jagung, aduk hingga rata. tambahkan kaldu blok, merica, pala. dan garam, aduk rata.

  • Tuang adonan jagung dalam pinggan tahan panas yang telah dioles margarin.

  • Campur susu, telur, dan sedikit garam, aduk rata. tuang di atas  adonan  jagung, taburi dengan parutan keju, hias dengan cabai merah iris.

  • Oven hingga matang dan kuning kecokelatan.



sumber : makanan.us